Mobile Legends Bang Bang (MLBB) selalu menjadi game yang menarik bagi para pemainnya, terutama ketika ada skin eksklusif yang bisa didapatkan. Salah satu event yang paling dinantikan adalah MLBB Kishin Densetsu, yang menawarkan skin eksklusif untuk hero-hiro tertentu seperti Angela, Lancelot, dan Karrie.
Namun, untuk mendapatkan skin dari event ini, tidak selalu harus mengeluarkan banyak uang. Ada beberapa tips dan trik hemat yang bisa kamu coba agar bisa mendapatkan skin Kishin Densetsu tanpa membuat kantongmu jebol.
Tentang Event Kishin Densetsu
Event Kishin Densetsu merupakan event spesial di Mobile Legends yang menghadirkan tiga skin eksklusif dengan tema mitologi yang epik. Skin-skin tersebut akan tersedia untuk Angela, Lancelot, dan Karrie. Event ini berlangsung mulai dari 3 Februari hingga 4 Maret 2025. Skin dari event ini tidak hanya menawarkan tampilan baru, tetapi juga animasi keren, emote eksklusif, dan killing notification spesial.
Daftar Skin Kishin Densetsu
- Lancelot – Guardian of the Shrine (Serigala)
- Angela – String of Fate (Rubah)
- Karrie – Breathe of Naraka (Naga)
Selain itu, event ini juga menawarkan hadiah-hadiah menarik seperti animasi pertempuran spesial untuk hero, killing notification eksklusif, avatar border keren, dan emote spesial untuk Lancelot dan Angela.
Tips Hemat Mendapatkan Skin Kishin Densetsu
- Manfaatkan 50 Diamonds: Gunakan kesempatan draw pertama setiap hari dengan harga diskon 50% untuk mendapatkan skin atau item eksklusif dengan harga lebih terjangkau.
- Gunakan Token untuk Draw: Manfaatkan token draw untuk meningkatkan peluang mendapatkan skin eksklusif tanpa harus mengeluarkan banyak diamond.
- Aktifkan Weekly Diamonds Pass: Aktifkan Weekly Diamonds Pass untuk membantu melakukan draw harian dan menyelesaikan quest top-up token draw dengan lebih mudah.
- Atur Strategi Gacha dan Kelola Budget dengan Bijak: Tentukan batas diamond yang akan digunakan sebelum gacha, dan optimalkan penggunaan token draw untuk mendapatkan skin impian tanpa boros.
Dengan mengikuti tips hemat di atas, kamu bisa mendapatkan skin MLBB Kishin Densetsu tanpa harus menguras tabungan diamondmu. Selamat mencoba dan selamat bermain Mobile Legends Bang Bang!
Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan skin eksklusif ini dan jadilah pemain Mobile Legends yang tampil beda di medan pertempuran!